"Es kepo" merupakan sebutan dari es berwarna hijau ini. Sesuai namanya "es Kepo" memang membuat banyak orang "Kepo" dengan rasa dan kesegaranya. "Es kepo" merupakan salah satu menu minuman nyentrik yang di sediakan oleh cafe kekinian "Arabika Roof Top" , Kampung kuliner Binjai. Minuman ini sukses menjadi viral sebagai menu pelengkap hidangan berbuka puasa di tahun lalu "2016". Dan Es kepo siap untuk menjadi minuman nyentrik di bulan ramadhan tahun ini. Nama Es Kepo sendiri di ambil karena es ini membuat banyak orang "Kepo" / "penasaran" akan kesegaranya. Hal tersebut dapat terlihat dari warna hijau segar yang dimiliki es kepo, memberikan dan gambaran kesegaran yang luar biasa. Apa saja "keunikan" dari es ini "Es kepo", berikut ulasanya. 1. Menggunakan wadah yang tidak biasa/ Unik Pertama, dalam penyidangan nya "es kepo" menggunakan wadah/ gelas yang unik dan tidak biasa. Wadah tersebut berbentuk seperti tempat wadah kue lebaran. Hal tersebut membuat dan menambah keunikan dari minuman yang satu ini. Selain itu, Es kepo dapat di minum dengan porsi 3 orang/ 1 cup. Dengan porsi yang dapat di katakan banyak ini, es kepo dapat di nikmati berdua bersama pasangan. 2. Kesegaran dari buah-buahan
Kedua, es kepo merupakan salah satu minuman menyegarkan karena di dalamnya terdapat potongan kecil buah-buahan segar. Buah-buahan segar tersebut dapat menjadi pelengkap akan sensai segar ketika meminum minuman yag satu ini. Apa saja buah-buahan tersebut? Diantaranya terdapat potongan kecil buah mangga, Melon, jeli kelapa, parutan timun segar, agar-agar dan ditambah dengan beberapa butir biji selasih. 3. Perdana di bulan ramadhan
Es Kepo perdana di sediakan di bulan ramadhan tahun lalu "2016". Es kepo di buat dengan maksud menjadi salah satu minuman segar untuk berbuka puasa. Dan hal tersebut terbukti, karena banyaknya orderan pelanggan yang memesan minuman ini "Es kepo" menjadi minuman untuk melengkapi hidangan berbuka puasa mereka. Hal ini di harapkan akan terulang kembali di bulan ramadhan tahun ini " 2017". Atau bahkan es kepo akan mengalami Inovasi terbaru untuk menjadikan minuman ini nyentrik di bulan ramadhan tahun ini. Dengan menjadikan es kepo pilihan di gemari pelanggan sebagai minuman pelengkap hidangan berbuka puasa. Image dari : Fb Id "Ideahmadi"
0 Comments