Talenta "gemilang" mahasiswa-mahasiswi STKIP Budidaya Binjai

Menjadi sebuah perguruan tinggi yang diunggulkan membuat perguruan tinggi Budidaya Binjai memiliki banyak mahasiswa berprestasi baik di bidang matakuliah, perlombaan hingga didalam himpunan /Organisasi.

Mahasiswa bertalenta dapat menjadi sebuah tolak ukur eksistensi dari sebuah perguruan tinggi. Tetapi tetap, kualitas pendidikan dan pengajaran di perguruan tinggi tersebut ialah hal utama yang menjadikan sebuah perguruan tinggi dapat dikatakan "Berkualitas".

Stkip Budidaya Binjai merupakan sebuah perguruan tinggi swasta yang didirikan di kota binjai yang terletak di jalan Gaharu, Binjai Utara. Perguruan tinggi "STKIP Budidaya Binjai" memiliki progres yang sangat baik pada kualitas kampus dan kualitas peserta didik "calon guru"  yang di didik dan di bina.

Stkip Budidaya Binjai, selain sukses menjadi perguruan tinggi terakreditas "B" oleh Ban-PTBan-PT, Mahasiswa dan mahasiswi nya juga aktif dalam organisasi kampus dan kerap memenangkan beberapa kompetisi antara Mahasiswa yang di selenggarakan di balai bahasa.

Apa saja talenta gemilang yang dimiliki mahasiswa-mahasiswi STKIP Budidaya Binjai? Berikut beberapa talenta gemilang mahasiswa Stkip Budidaya Binjai.

1. Juara Musikalisasi puisi Se Sumatera Utara (PBSI)

Penyerahan piala penghargaan kepada Mahasiswa Stkip Budidaya Binjai "Putra". Juara 2 lomba musikalisasi puisi di Taman Budaya, Medan.

Beberapa Mahasiswa prodi PBSI (Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia) berhasil memenangkan kompetisi musikalisasi puisi yang di selenggarakan di Balai Bahasa SUMUT Jl. Kolam No7, Percut sei tuan, kota medan. Group musikalisasi tersebut di isi dengan 3 mahasiswa yang berkemampuan memainkan musik. Diantaranya Ziky, kharisma ahmad dan Putra. Ketiga pemuda bertalenta tersebut ialah mahasiswa prodi PBSI Stkip Budidaya Binjai.

Tahun ini mereka berhasil mendapat juara 2, ajang musikalisasi puisi tersebut. Pencapaian ini merupakan trand positive yang mereka capai. Meskipun pada tahun yang lalu, Group musikalisasi puisi STKIP Budidaya Binjai mendapat juara 1, tetap saja "Pencapaian" di tahun ini patut mendapat apresiasi. Dengan kerja keras trand juara masih melekat pada diri mereka.

2. Sukses dengan organisasi kemahasiswaan

Selain aktif dengan kompetisi, mahasiswa stkip budidaya binjai juga aktif di dalam organisasi kemahasiswaan. Banyak juga dari mereka yang mendapat beasiswa S2. 

Stkip Budidaya Binjai, untuk organisasi islam terdapat HMI dan ISC-Al Iman. Kedua organisasi mahasiswa Islam tersebut sangat berperan aktif dalam mengasah jiwa pemimpin anggotanya dan mengasah keberanian dalam berorganisasi positif dan memperluas jaringan silaturahmi.

3. Memenangkan perlombaan di pekan bahasa dan sastra se Sumatera Utara

Beberapa hari yang lalu, Mahasiswa Stkip Budidaya Binjai berhasil memenangkan kompetisi dendang syair dan berbalas pantun yang di selenggarakan di Balai Bahasa, Medan, Sumatera Utara.

Mahasiwa Stkip Budidaya Binjai berhasil mendapat juara IV lomba berbalas pantun. Mereka ialah Ziki & Gunawan (PBSI) "Berbaju kuning".

Untuk lomba dendang syair, Stkip Budidaya Binjai mendapat juara III dan membawa pulang sebuah piala penghargaan serta uang tunai Rp.1 juta rupiah. Sedangkan untuk lomba berbalas pantun (Ziki & Gunawan), Stkip Budidaya Binjai mendapat juara IV dan membawa pulang piala penghargaan serta uang tunai Rp. 1.200.000. 

Berbagai pencapaian Mahasiswa Stkip Budidaya Binjai tidak terlepas dari binaan serta pengajaran yang baik oleh dosen mereka. Ibu dan bapak dosen senantiasa memberi ruang bagi mahasiswa bertalenta untuk menampilakan talenta mereka di sebuah kompetisi. 

Kiranya tidak hanya ketiga prestasi di atas menjadi pencapaian/ Mahasiswa bertalenta di Stkip Budidaya Binjai. Kenyataan nya, Sangat banyak mahasiswa dan mahasiswi dengan segudang talenta, tetapi hanya saja belum ada wadah bagi mereka untuk menampilkan dan melombakan talenta-talenta yang mereka miliki.

Prestasi di atas hanyalah beberapa prestasi yang di torehkan mahasiswa-mahasiswi STKIP Budidaya Binjai baru-baru ini di tahun ini pulapula (2017). Masih banyak pencapaian terbaik yang dimiliki oleh mahasiswa-mahasiswi Stkip Budidaya Binjai.

Untuk kedepanya, berharap berbagai talenta istimewa yang dimiliki mahasiswa-mahasiswi Stkip Budidaya Binjai dapat lebih ter-explore dengan siap mengikuti berbagai ajang perlombaan sesuai program studi maupun passion lainya.










Post a Comment

0 Comments